Thursday 15 November 2012

Bagian dari Hidup



Belajar Opportunity Cost.

Jika Anda punya uang 25ribu, Anda sedang dalam perjalanan menuju rumah dan setelah sampai setengah perjalanan tiba-tiba mendung lalu hujan deras disertai angin sedangkan Anda tidak membawa jas hujan, terlebih lagi bensin Anda juga perlu di isi. Keputusan pertama, mesti Anda berteduh terlebih dulu. Lalu keputusan apa yang akan Anda Ambil Selanjutnya??? Pilih No.1, 2, 3, 4, 5 dan Anda punya keputusan lain dipersilakan….
Catatan:
·         Anda tidak boleh menerjang hujan karena Anda membawa barang yang tak boleh kena hujan
·         Hape Anda pulsanya limit dan baterai hampir habis.

1.       Anda pulang lagi ke kost, sebagian dari 25rb Anda gunakan beli bensin(20rb) karena harus PP lagi jadi butuh bensin lebih banyak dan makan (5rb) lalu pulang keesokan harinya tanpa sepeser pun uang untuk jaga-jaga.
2.       Menunggu reda, kemudian beli bensin dan melanjutkan perjalanan dengan konsekuensi sampai rumah kemaleman.
3.       10rb Anda gunakan untuk membeli jas hujan ala kadarnya (asumsi ada jas hujan harga 10rb)dan 15rb untuk bensin kemudian melanjutkan perjalanan pulang ke rumah.
4.       Berusaha meminjam jas hujan warga disekitar tenpat berteduh, kemudian mengisi bensin lalu pulang.
5.       Menitipkan sepeda motor Anda, kemudian Anda naik bus (asumsikan biaya transport pas 25rb).
6.       Menjual/menggadaikan hape Anda untuk membeli jas hujan dan bensin kemudian pulang.
7.       Atau Anda bingung dan memilih tidak mengambil keputusan dengan konsekuensi hari semakin gelap.